Kamis, 12 April 2012

Hamba yang hina

jangan pernah Engkau jauh dari ku Ya Allah
jangan pernah Engkau jadikan lidah ini kelu untuk menyebut nama-Mu
jangan pernah Engkau hilangkan rasa dihatiku untuk mengingat-Mu
jangan pernah Engkau hilangkan rasa takut kepada-Mu
jangan pernah Engkau hilangkan rasa percaya kepada-Mu
jangan pernah Engkau berikan rasa sombong sehingga tidak meminta kepada-Mu
jangan pernah Engkau hilangkan rasa syukurku atas nikmat yang telah diberikan oleh-Mu
jangan pernah Ya Allah,,
hati ini merasa sedih, karena hamba terlalu takut untuk menyebut nama-Mu
hamba merasa tidak pantas untuk menyebut nama-Mu
untuk memohon ampunan-Mu
karena terlalu banyak dosa yang hamba lakukan..
Ya Rabb walaupun hamba merasa tidak pantas untuk menyebut nama-Mu
tapi hamba akan selalu menyebut nama-Mu
memohon ampun kepada-Mu
untuk hamba dipantaskan untuk memasuki surga-Mu
karena hamba tidak sanggup berada di neraka-Mu

aamiin...

Selasa, 10 April 2012

Alhamdulillah ,,
aqu lega karena aqu bisa menghadapi orang yang di sukai oleh orang yang ku sukai dengan baik,,
tanpa ada rasa benci, rasa iri,,
aqu udah mengikhlaskannya mulai saat ini,,
dia orang yang lebih baik agamanya,,
dia orang yang lebih baik prilakunya,,
dia orang yang lebih baik parasnya,,
dia orang yang lebih baik dari pada aqu,,
dan mereka serasi,,
aqu sadar masih banyak kekurangan ku,,

Senin, 09 April 2012

Kata Motivasi

"Barang siapa mengenal dirinya maka sungguh dia akan mengenal Tuhannya."
(Ali bin Abi Thalib ra)

"Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu,
dan boleh jadi pula kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu.
Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui".
(Al Baqarah : 216)

"Dihampari jalan menuju surga dengan perkara-perkara sulit (yang dibenci)
dan dihampari jalan menuju neraka dengan syahwat (keindahan yang melenakan)".
(HR Bukhari Muslim)


Rasulullah Saw bersabda,
"Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia yang lainnya."

"Sebaik-baik manusia adalah yang paling baik akhlaknya".

"Sebaik-baik kalian adalah orang yang panjang umurnya dan baik amalnya."

"Sebaik-baik kamu adalah orang yang mempelajari Al-Qur'an
 dan mengajarkannya kepada orang lain".

Refensi:
Solikhin Abu Izzudin, Zero to Hero.

Minggu, 08 April 2012

terkadang apa yang dirasa cukup disimpan dalam hati,
terlebih lagi jika yang dirasakan adalah rasa sakit,
sakit terhadap orang lain,
cukup hanyalah Allah Swt yang mengetahui,
dari pada diberitahu dan akan menyakiti orang lain,,
cukup hanyalah Allah Swt yang dapat mengobati,
karena Dia yang dapat membolak-balikkan hati,,
cukup hanyalah Allah Swt sebagai penolong,
karena Dia yang Maha Kuasa,,

Semoga kita selalu diberikan hati yang bersih dan lapang dalam menerima ketetapan-Nya ,, aamiin